Secara pribadi saya lebih suka kalo buat just tomat plus wortel, karena bagus untuk mata dan rasanya yang mak Nyus dilidah saya.
Namun kali ini saya akan sedikit berbagi tentang Jus Papaya Tomat
Bahan :
* 200 gram papaya, kupas potong besar
* 1 buah tomat besar, potong kasar
* 2 sdm jeruk nipis
* 50 ml Symple syrup
* es batu secukupnya
Cara membuat :
- masukan semua bahan ke dalam blender, haluskan. bila terlalu kental silahkan tambahkan air sesuai selera.
- Tuang jus ke dalam gelas saji, siap disajikan
0 komentar:
Posting Komentar