wuih ... Aku paling suka resep masakan yang ini, Sambal Goreng Kentang....
Siapa sih yang nggak tahu kentang???? Iya makanan ini akrab untuk siapa saja terutama kalo lagi kemakanan fast foot,... paling favorite nyamil kentang gireng/French Fries.
Kebetulan Ibu ku masih punya beberapa kentang di dapur jadi, bisa deh aku mulai memasak Sambal Kentang Goreng..
Bahan bahan yang mesti kita siapkan:
300 gr kentang, dipotong kotak dan diforeng, yah tentu saja sudah kita kupas kulitnya... hehehe
5 buah hati ampela ayang direbus, dipotong 4 bagian.
10 buah mata petai, dibelah 2 bagian
2 siung bawang putih, dan 1 siung bawang merah diiris tipis tipis
1 lemabr daun salam
1 cm lengkuas , digeprek/dimemarkan
4 buah cabai merah besar, dibunag biji, diiris serong.
1 sendok teh garam
1 sendok teh gula merah
400 ml santan dari 1.2 butir kelapa
2 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu bumbu yang dihaluskan
3 siung bawang putih
5 butir bawang merah
3 butir cabai merah besar
4 buah cabai merah kerinting
1.2 sendok teh, dibakar
Sekarang kita siap membuatnya..
1. Panaskan minyak untuk menumis bawang purih bawang merah, daun salam dan lengkuas sampai layu. Masukan cabai merah iris dan bumbu halus, masak hingga harum
2. masukkan petai, kentang dan hati ayam, aduk rata, tambahkan garam dan gula merah. aduk rata,
3. Tuang santanm aduk rata, Masak sambil diaduk sampai matang dan kental.
0 komentar:
Posting Komentar